Yvonne Tan saat memberikan simulasi kepada mitra lokalnya di Kantor Yi Ia Internasional DSC Bali, Kamis (26/3/2015). |
MANGUPURA - PT Yi Jia International Group, sebuah perusahaan yang memgembangkan usaha di bidang kosmetik membuka gerainya di Bali.
Satu diantara produk yang ditawarkan oleh Yi Jia di Bali adalah Maione.
Maione Autorized Distributor Bali, Yvonne Tan mengatakan, produk kosmetik ini merupakan produk yang sangat simple.
Menurutnya, produk Maione tak seperti produk lainnya yang cenderung ribet. Untuk menghasilkan wajah yang cerah dan segar, menggunakan Maione hanya cukup sekali semprot, maka wajah akan kembali segar.
"Jadi tak perlu diusap atau menggunakan produk kosmetik lainnya. Cukup ini sekali semprot langsung segar," jelasnya, saat ditemui di gerainya di Jalan By Pass Ngurah Rai, Kedonganan, Badung, Kamis (26/3/2015).
Karena itu, produk kosmetik ini memang sangat cocok untuk daerah tropis. Ia juga mengemukakan alasannya mendirikan rumah kecantikan di Bali.
Menurutnya, sebagai daerah tropis fan eksotis Bali menjadi pasar yang cukup strategis. Terlebih Bali sebagai tujuan utama pariwisata dunia.
"Sudah barang tentu akan menjadi pasar yang sangat prospektif," ujarnya.
Untuk strategi pemasarannya, selain pemasaran secara langsung, ia juga menggandeng sejumlah warga lokal untuk ikut memasarkan produk tersebut.
Keuntungan yang didapat orang lokal apabila membina kemitraan dengan pihaknya adalah kesempatan untuk melakukan bisnis secara kecil-kecilan.
"Ada prosentase sendiri buat para mitra lokal," jelasnya.
Sekedar diketahui bahwa di Indonesia Yi Jia Internasionak sudah menderikan sekitar 11 gerai, satu di antaranya di Bali.
propinsibali.com_____
sumber : tribun