Seorang bayi laik-laki ditemukan dalam kardus di Mengwi, Badung, Bali, Sabtu (28/2/2015). |
MANGUPURA - Seorang bayi laki-laki yang diperkirakan berumur beberapa hari ditemukan terbungkus dalam kardus oleh warga di Banjar Sayan, Desa Werdibhuana, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, Bali, Sabtu (28/2/2015) pukul 17.00 Wita dalam keadaan telah membiru.
"Saya diberitahu oleh warga ada penemuan bayi di pinggir jalan, tepatnya di depan rumah saya," kata I Wayan Subaga Wiryawan.
Setelah mendapatkan pemberitahuan tersebut, Wayan Subaga mengecek keadan bayi malang tersebut, dan keadaanya telah membiru.
"Karena keadaan bayi membiru kami langsung larikan ke RSUD Badung, dalam kardus juga ada ari-ari bayi dibungkus plastik putih," katanya.
Menurut perawat jaga di bagian perawatan bayi RSUD Badung, diketahui bahwa bayi laki-laki tersebut telah lepas tali pusarnya.
"Tali pusarnya telah lepas dan tadi lobang pusarnya juga kotor dan telah dibersihkan, kini keadaanya telah membaik," kata perawat magang yang namanya tidak mau disebutkan itu.
propinsibali.com_____
sumber : tribun