Jumat, 26 Agustus 2011 04:39
DENPASAR - Mulai Sabtu (27/8), maskapai Garuda Indonesia menambah 22 jadwal penerbangan (extra flight) dari bandara internasional Ngurah Rai, Bali ke Jakarta dan Surabaya.
Pengoperasian penerbangan tambahan ini akan berlaku efektif Sabtu (27/8) hingga Senin (5/9) mendatang.
Menurut General Manager Garuda Indonesia Denpasar Jubi Prasetyo, ke-22 penerbangan tambahan itu semuanya tujuan domestik, yakni Denpasar ke Jakarta 19 penerbangan, dan tiga penerbangan lainnya dengan tujuan ke Surabaya, Jawa Timur.
"Dengan adanya tambahan jadwal penerbangan itu, Garuda Indonesia dari bandara Ngurah Rai kini mengoperasikan 30 penerbangan domestik," ujar Jubi Prasetyo saat dihubungi Kamis (25/8).
Arus mudik maupun arus balik pada Lebaran tahun ini, Jubi memprediksikan terjadi lonjakan penumpang 20
persen hingga 30 persen jika dibandingkan dengan hari-hari biasa.
persen hingga 30 persen jika dibandingkan dengan hari-hari biasa.
"Lonjakan arus penumpang pengguna jasa pesawat udara dari Bali ke luar Bali, kami prediksikan terjadi mulai Sabtu (27/8) dan puncaknya pada H-2 yakni Minggu (28/8)."
Ditanya soal harga tiket, Jubi memastikan tidak ada kenaikan selama masa Lebaran ini. "Kami tidak menaikkan harga tiket, dan kami kira publik sudah tahu harga tiket resmi Garuda," tandas Jubi Prasetyo
sumber : MICOM