Seluruh guru di Kabupaten Badung pada 2014 ini bakal menerima pakaian dinas baru. Pemerintah Kabupaten Badung telah menganggarkan dana sebesar Rp 3,4 miliar untuk itu. |
MANGUPURA - Seluruh guru di Kabupaten Badung pada 2014 ini bakal menerima pakaian dinas baru. Pemerintah Kabupaten Badung telah menganggarkan dana sebesar Rp 3,4 miliar untuk itu. Pemkab sangat berharap dengan perhatian yang besar dari pemerintah ini seluruh guru di Badung dapat meningkatkan kualitas kinerjanya demi kemajukan pendidikan.
“Iya, sekarang masih proses. Pakaian dinas yang disediakan yakni baju (warna) khaki dan seragam olahraga,” ungkap Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Disdikpora) Kabupaten Badung I Ketut Widia Astika, ketika dikonfirmasi pada Jumat (31/1). Dijelaskan, pakaian dinas yang disediakan untuk sekitar 3.900-an PNS dan 85 guru CPNS. Sedangkan untuk guru honorer tidak masuk dalam hitungan penerima pakaian dinas bantuan pemerintah tersebut. “Untuk tahun ini, seragam dinas hanya untuk guru berstatus PNS dan CPNS saja. Kalau guru honorer belum,” katanya. Walaupun demikian, pihaknya sangat berharap kualitas kinerja guru tidak diukur dari seragamnya saja. Ada atau tidak seragam dinas, kinerja seorang guru harus terus ditingkatkan demi peningkatan kualitas pendidikan. “Seragam itu bukan ukuran, ada atau tidak ada pakaian dinas, semua guru harus meningkatkan kualitas kinerjanya,” harap Astika.
Selama ini, imbuh Astika, pemerintah sudah memperhatikan kesejahteraan para guru maupun pegawai di Badung. Makanya, pakaian dinas ini bukan ukuran sebenarnya. “Pendahulu kita (guru) banyak yang tidak mendapatkan seragam. Tapi kerjanya sangat baik. Makanya, kami sangat berharap kinerja guru lebih baik lagi, tentu ada atau tidak adanya seragam,” tukasnya. Rencana Pemkab Badung menggelontorkan miliaran rupiah dana APBD untuk pakaian dinas guru tersebut mendapat respons positif dari kalangan dewan. Program pemerintah dinilai sejalan dengan harapan para guru. “Pengadaan pakaian dinas sejalan dengan harapan para guru di Badung yang selama ini ingin tampil lebih fresh untuk lebih menunjukkan kesejatian seorang guru,” ucap anggota DPRD Badung I Wayan Puspanegara. “Saya salut pada bupati atas perhatian yang sungguh-sungguh buat pendidik kita.
Dan ini menunjukkan komitment yang kuat dari bupati untuk memajukan dunia pendidikan di Badung. Langkah bupati seirama dengan keinginan dewan dan harapan para guru. Harapan saya hadirnya uniform (pakaian seragam) ini dapat meningkatkan gairah para pendidik untuk tetap berjuang memajukan pendidikan di Badung,” tandasnya.
sumber : nusabali